More Detail

Tips Agar Cepat Tinggi

Tips Agar Cepat Tinggi
Semua orang ingin memiliki bentuk badan yang ideal, terutama untuk kaum adam, tinggi badan sangat penting untuk mereka. Dengan memiliki tinggi badan yang ideal maka akan menunjang penampilan mereka.
Banyak orang yang melakukan berbagai cara agar memiliki tinggi badan yang ideal, dengan mengkonsumsi berbagai suplemen peninggi badan dan lompat-lompat setiap hari, namun tinggi badan tetap saja tidak bertambah. Kami akan berbagi sedikit tips untuk menambah tinggi badan anda.

Aktifitas yang dapat mengoptimalkan tinggi badan :

1. Stretching : gerakan meregangkan badan. Sehingga tulang-tulang punggung tertarik memanjang. Jika gerakan ini dilakukan secara rutin dan intensif maka dapat membantu merangsang penambahan panjang tulang-tulang punggung.

2. Hanging : bergantung dengan kedua tangan. Gerakan ini sangat merangsang pemanjangan tulang-tulang punggung.

3. Kicking : menendang-nendangkan kan kaki. Gerakan ini merangsang pertumbuhan tulang kaki sehingga memanjang secara optimal.

4. Bersepeda : bersepeda dapat merangsang pertambahan panjang kaki. Menapak pedal secara rata, tidak jinjit. Punggung tegap, tidak membungkuk. Jika setiap hari bersepeda dalam jarak yang cukup jauh, dapat membantu merangsang pertambahan panjang kaki.

5. Berenang: Pada waktu berenang, seluruh badan mengalami peregangan dari badan sampai ujung kaki. Disamping itu, gerakan renang hampir melibatkan semua otot-otot tubuh.

6. Olahraga basket atau voli sangat baik merangsang pertumbuhan badan. karena tubuh sering melakukan loncatan-loncatan keatas. Loncatan melawan gravitasi, menimbulkan peregangan pada seluruh tubuh.

Selain melakukan berbagai aktifitas diatas juga harus diimbangi dengan makanan yang sehat, perbanyak makanan yang mengandung kalsium tinggi, karena kalsium sangat bagus untuk pertumbuhan tulang, jadi rutin minum susu setiap hari dapat membantu pertumbuhan tulang kita. Selain itu kita juga harus tidur yang cukup, antara 7-8 jam sehari dan biasakan untuk bangun pagi setiap hari dan melakukan aktifitas olah raga. Semoga Tips kita hari ini dapat membantu anda dalam mengatasi tinggi badan.
(sumber by : tipsagarcepattinggi.com)

Tips Merawat Kuku Cantik

Tips Merawat Kuku Cantik
Kuku panjang yang bersih, teratur, dan cantik memang idaman para wanita untuk menunjang penampilan mereka. Dengan kuku yang terlihat cantik akan meningkatkan rasa percaya diri para wanita. Dengan menambahkan kutek warna-warni akan mempercantik lagi jari-jari kaum hawa.

Namun merawat kuku tidak hanya diwajibkan untuk para wanita saja, namun sudah seharusnya pria pun juga merawat kuku mereka agar tetap bersih dan terhindar dari penyakit. Karena menjaga kebersihan kuku tidak hanya untuk keindahan semata namun juga untuk kesehatan kita. Karena kuku adalah bagian dari jari dan  salah satu indra yang mengantarkan makanan ke mulut kita, jika kuku kita kotor maka makanan pun terkontaminasi dan akan  berpengaruh pada kesehatan kita.

Berikut Tips Merawat Kuku :
1. Untuk mengeraskan kuku yang lunak, rendam kuku dalam minyak zaitun hangat setiap dua hari sekali selama sekitar 15 menit.
2. Untuk mempertahankan kilau alami kuku, oleskan petroleum jelly pada kuku setiap malam. Oleskan dengan menggunakan kain katun yang lembut.
3. Untuk memperbaiki kuku yang rapuh, konsumsi vitamin B (terutama B5) lebih banyak. Menggunakan nail polish pada kuku yang rapuh bisa mencegah kuku pecah.
4. Jika Anda sering menggunakan nail polish, biarkan kuku beristirahat sejenak. Biarkan kuku tanpa nailpolish selama beberapa hari secara berkala untuk mencegah kuku berwarna kuning.
5. Menghilangkan kutikula dari kuku bukanlah ide yang baik karena akan membuat kuku menjadi rentan terhadap infeksi.
Sebaliknya, Anda harus menggunakan minyak kutikula berkualitas baik dan dorong kembali kutikula dengan lembut menggunakan stik orangewood.
6. Sebulan sekali lakukan sesi manikur di rumah. Inilah yang harus Anda persiapkan:
- Siapkan air panas.
- Tambahkan 2 sachet sampo dan beberapa tetes hidrogen peroksida (H2O2).
- Celupkan jari di dalam larutan ini selama 15 menit.
- Ketika kuku dan kutikula sudah terasa lembut, gunakan krim dingin dan sikat kuku Anda.
- Bersihkan kuku.
- Potong kutikula.
- Bentuk kuku.
- Membersihkan, memotong, dan membentuk kuku sebaiknya dilakukan ketika kuku dalam keadaan lunak dan lembut.
- Keringkan tangan.
- Oleskan lotion dan pakailah cat kuku dengan rapi.

Kuku yang bersih dan rapi akan mencerminkan kepribadian kita, maka jagalah kebersihan kuku kita agar terlihat bersih, rapi dan cantik pastinya. (sumber by : amazine.co)


Batik Bercita Rasa Serat Tumbuhan dari Pekalongan

Batik Bercita Rasa Serat Tumbuhan dari Pekalongan
Batik adalah warisan budaya bangsa yang wajib untuk dilestarikan keberadaannya, batik juga sudah menjadi icon bangsa Indonesia. Batik dapat dikreasikan untuk berbagai macam kebutuhan masyarakat, tidak hanya sebagai motif dalam baju namun batik juga dapat dijadikan motif dalam tas, sepatu, tempat tisu, hiasan rumah dan masih banyak yang lainnya. Hal tersebut membuktikan bahwa batik sangat digemari para masyarakat sehingga dikembangan sedemikian rupa disesuaikan dengan  fungsi dan kegunaannya. Batik tidak hanya populer di dalam negeri saja, namun para artis hollywood banyak yang tertangkap kamera sedang menggunakan batik dalam berbagai acara. Hal tersebut membuktikan bahwa batik telah diakui keindahan dan nilai seninya.
Romi Oktabirawa menciptakan koleksi batik dengan memanfaatkan bahan serat berasal dari tumbuhan menggunakan teknologi terbaru sebagai upaya mengurangi ketergantungan perajin batik setempat menggunakan rayon, katun, dan sutra.Koleksi batik dengan menggunakan serat tumbuhan ini, rencananya akan ditampilkan pada 'Jogja Fashion Week' 6 - 7 Juli 2013.
Kain serat sendiri berasal dari tumbuhan, dan akan memproduksi di PT Primateks sebagai upaya mengurangi ketergantungan perajin batik Indonesia mengimpor katun, sutera, dan rayon dari negara lain.
Bertambah lagi kreasi baru anak bangsa yang sangat membanggakan. Mari kita kembangkan budaya bangsa Indonesia. (sumber by : centroone.com) 

Kembalinya Fashion 70 an

Kembalinya Fashion 70 an
Fashion identik dengan wanita, dengan tampil modis dan gaya membuat wanita lebih percaya diri karena bisa membuat mereka tampil lebih cantik dan elegan. Dengan bergantinya tahun maka berganti pula trend fashion yang berkembang. Namun jaman sekarang tidak hanya wanita yang gila akan fashion, tapi pria pun juga sudah memperhatikan gaya berpenampilan mereka, atau sering disebut dengan pria metroseksual. Namun yang sedang hits adalah kembalinya gaya fashion tahun 70 an yang muncul kembali akhir-akhir ini. Model-model baju yang berada dipasaran banyak yang memunculkan kembali fashion tahun 70 an yang menjadi trend dikalangan anak muda, seperti yang dikutip dalam salah satu artikel berikut ini,
Musim semi ini banyak sekali label-label yang mengambil inspirasi dari tahun 70an antara lain Marc Jacobs dan D&G. Jika D&G lebih mengacu pada gaya kasual, Marc Jacobs menawarkan koleksi yang glamor. Dari beberapa gaya tahun 70an yang ikonik kami memilih 3 look ini.
Pertama adalah celana bell bottom. Celana ini cocok digunakan untuk kamu yang berpinggul sedikit besar karena potongannya yang lurus dan melebar kebawah akan menyamarkan pinggul yang besar. Perlu diingat juga celana potongan ini lebih cocok digunakan untuk kamu yang berkaki jenjang, kami sarankan untuk selalu memakai heels ketika memakai celana ini agar proporsi badan lebih seimbang. Seperti yang terlihat pada Katie Holmes, lebih baik memilih atasan yang pendek sehingga tidak beradu dengan celana ini. Overall alias baju montir juga hadir kembali. Seperti yang terlihat dikenakan Alexa Chung overall bisa dipadukan dengan kaos warna terang atau garis-garis agar terlihat lebih modern. Selain baju motif dan juga aksesori seperti kacamata ala John Lennon, sepatu wedges dan juga tas kotak postman bag bisa kamu pilih. So what are you waiting for lets get groovy! (sumber by : fimela.com)

Citra Scholastika Berani & Elegan dengan Busana Seksi

Citra Scholastika Berani & Elegan dengan Busana Seksi
Citra Scholastika yang bernama asli Skolastika Citra Kirana Wulan terkenal sejak menjadi juara dua ajang pencarian bakat "Indonesian Idol".

Anak dari pasangan Berdardus Tri P dan Maria Magdalena Sumarsih ini memiliki suara khas yang bergenre jazz, karena keunikan suaranya Citra bisa menjadi Runner Up di Indonesian Idol.

Penyanyi berzodiak gemini ini telah release single-single yang cukup hits di Indonesia diantaranya Everybody Knew, Pasti Bisa, Galau Galau Galau, Sampaikan, dan yang masih hangat single terbarunya yaitu Berlian.

Dengan single-single yang selalu menjadi hits membuat namanya semakin melambung dan mencapai tingkat popularitas.

Di salah satu acara penghargaan musik Citra Scholastika cukup seksi saat mengenakan gaun karya desainer Indra di Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2013. Ia mengaku, gaun yang dikenakannya itu sengaja dipakai di acara bergengsi tersebut, karena melihat event ini dinilainya sangat elegan.

Penampilan Citra malam ini memang nggak ada tema khusus. Cuma aku melihatnya, acara malam ini elegan. Citra ingin terlihat berani dengan kesan elegan," tutur penyanyi jebolan Indonesian Idol, Rabu (3/7) dini hari, di Studio 8 RCTI Jakarta.

Citra memeng telah menyiapkan baju tersebut dua hari sebelum acara itu berlangsung, dia beranggapan kalau baju yang terbuka bukan hanya terkesan seksi semata, Menurut Citra, apa yang ia pakai itu tergantung bagaimana orang melihatnya, dan Citra melihanya hanya sebagai seni saja. (sumber by : centroone.com)

10 Situs Cari Jodoh Manjur

10 Situs Cari Jodoh Manjur
Jomblo menjadi dilema untuk anda, semua kriteria pria atau wanita idaman sudah anda miliki, mapan, tampan / cantik, jujur, setia, sayang keluarga dll. Namun tetap saja anda belum memiliki pasangan. Anda sudah dikejar deadline untuk segera menikah, dan orang tua anda sudah mulai menyindir dengan kata-kata sudah ingin menimang cucu. Hal tersebut memang sangat menyebalkan, karena anda merasa menjadi laki-laki / wanita yang tidak laku. Anda bisa mencoba mencari cinta sejati anda melalui dunia maya berikut adalah 10 situs pencarian jodoh paling populer :

  1. asmarakita.com
  2. meetra.com
  3. ayonikah.com
  4. siapnikah.com
  5. indonesiancupid.com
  6. jodohgue.com
  7. akulahjodohmu.com
  8. grahajodoh.com
  9. jodohsakinah.com
  10. jodohonline.com
Nah sekarang anda sudah tahu kan 10 situs jodoh paling ampuh kan, anda bisa mulai untuk pencarian cinta sejati anda. Selamatnya mencobanya.

Lupa Belajar Gara-gara Game Online

Lupa Belajar Gara-gara Game Online
Seiring berkembangnya jaman, semakin maju pula teknologi, tidak hanya orang dewasa yang merasakan dampaknya namun sekarang anak-anak pun sudah banyak yang kecanduan dengan teknologi, tentu namanya anak-anak yang dicari tetaplah permainan. Game Online sekarang mulai diserbu anak-anak jaman sekarang. Mungkin awalnya orang tua menilainya wajar dan bagus untuk pengetahuan anak-anak mereka tentang teknologi, namun pada kenyataannya makin lama Game Online memberikan efek negatif untuk perkembangan anak.
Karena asyiknya bermain game online, mereka jadi lupa untuk belajar, bahkan ada pula yang sampai lupa untuk makan, hal tersebut sungguh memprihatinkan. Banyak orang tua resah dengan perilaku anaknya yang kecanduan dengan game online, anak-anak akan menangis ketika orang tua mereka melarang untuk bermain game online, hal tersebut membuat para orang tua tidak bisa berbuat apa-apa selain membiarkan anaknya bermain game online.
Banyak efek negatif yang ditimbulkan akibat bermain game online, anak jadi tidak bisa bersosialisasi dengan teman sebayanya, karena waktunya dihabiskan untuk bermain didepan komputer, anak juga tidak mengenali permainan tradisional, dan membuat semakin punahnya permainan tradisional dinegeri ini.

Sudah saatnya orang tua memberikan pengarahan dan penjelasan kepada anak-anak mereka, agar anak-anak tidak ketergantungan terhadap game online. Sisakan waktu untuk mengajak anak-anak kita berlibur ditempat wisata yang bisa menambah edukasi mereka. Dan perkenalkan anak-anak kita dengan permainan tradisional.

Blackberry so lifestyle

Blackberry so lifestyle
Blackberry sudah merajahi pasar smartphone di Indonesia, hampir semua orang memiliki blackberry sebagai alat komunikasi mereka, bahkan telah dijadikan lifestyle jaman sekarang, namun akhir-akhir ini blackberry sedang mengalami trouble seperti yang diberitakan disalah satu artikel dibawah ini.
Layanan Blackberry, Rabu (03/07/2013) siang, dilaporkan mengalami gangguan. Sejumlah operator pun menginformasikan perihal ngadatnya layanan Blackberry ini.
"Saat ini pihak BlackBerry menginfokan sedang terjadi incident yang menyebabkan kendala pada browsing & aplikasi social media khusus pengguna BlackBerry," tulis akun@XL Care milik operator Selular.
Sementara operator Smartfren melalui SMS menginformasikan perihal tersebut,"Pelanggan Yth: Saat ini sdng ada gangguan dari RIM yg dpt berpengaruh ke layanan BBM dan browsing. Akan kami infokan setelah BBM dari pihak RIM kembali normal."
Akibat gangguan tersebut beberapa pengguna mengeluhkan tak bisa lancar berjelajah di dunia maya dengan layanan Blackberry.
walaupun blackberry beberapa kali mengalami trouble,, tetap tidak menurunkan minat masyarakat untuk tetap menggunakannya. Dengan munculnya android sebagai kompetitor kuat blackberry, peminat blackberry di Indonesia tetap saja kian meningkat. karena blackberry telah menjadi lifestyle masyarakat Indonesia. (sumber by : centroone.com)

Ayam Betutu Khas Bali

Ayam Betutu Khas Bali
Ayam adalah unggas yang banyak dimanfaatkan manusia, Selain dagingnya yang lembut rasanya yang nikmat membuat banyak orang yang menyukai ayam untuk menu makan mereka. Hampir semua restoran menyediakan menu ayam dan tidak sedikit yang menjadikan sebagai menu andalan.
Indonesia terkenal dengan masakan yang kaya akan bumbu, membuat olahan ayam tidak hanya sekedar digoreng saja, namun bisa menjadi berbagai macam olahan seperti Opor Ayam, Kare Ayam, Ayam Saus Inggris dan masih banyak lagi, dan satu lagi makanan khas Indonesia adalah Ayam Betutu Khas Bali, yaitu olahan ayam yang utuh yang berisi bumbu, kemudian dipanggang dalam api sekam.
Ayam Betutu sangat tersohor di Bali, tidak hanya Bali seluruh masyarakat Indonesia hampir semuanya mengetahui karena kelezatan ayam ini, bahkan sampai ke mancanegara, maklum Bali adalah Pulau yang terkenal di seluruh dunia, setiap hari turis asing silih berganti mendatangi pulau yang dijuluki Pulau Dewata ini. Ayam Betutu juga digunakan sebagai sajian pada upacara keagamaan dan upacara adat. Anda belum pernah mencicipi nikmatnya olahan ayam khas Bali Ini, Berikut adalah resep Ayam Betutu Khas Bali yang dapat anda coba dirumah bersama keluarga.

BAHAN :
1 ekor ayam
3 sdm minyak
5 lembar daun jeruk
3 batang sereh diiris halus
500 ml santan
BUMBU YANG DIHALUSKAN :
6 buah cabai merah
18 butir bawang merah
6 siung bawang putih
6 butir kemiri
1 iris kunyit
1 iris kencur
½ sdt merica
5 buah cabai rawit
1 sdt ketumbar
2 sdt terasi
11/2 sdt garam
CARA MEMBUAT AYAM BETUTU (BALI):
1. Bakar ayam 1/2 matang, angkat.
2. Bumbu yang telah dihaluskan ditumis dengan minyak sampai keluar aroma, tuang santan,
dimasak agak kental, masukkan ayam utuh dan dimasak sampai bumbu kering dan meresap, angkat.
3. Ratakan bumbu pada ayam lalu panggang dalam oven (arang), alasi dengan daun pisang,
panggang sampai kecoklatan, angkat
4. Hidangkan.
(sumber by : resepmasakanterbaru.com)

Baso MONCROOT !!!

Baso MONCROOT !!!
Baso adalah kuliner yang sangat digemari masyarakat Indonesia, hampir semua daerah di Indonesia terdapat makanan yang satu ini. Karena banyaknya penjual baso di Indonesia persaingan pun semakin ketat, hal tersebut membuat para penjual baso saling berkreasi dan berinovasi dengan baso mereka.

Anda yang mengaku sebagai penggemar baso pasti sudah pernah mencoba berbagai macam varian baso, mulai dari baso yang biasa, baso urat, baso gepeng, baso kotak, baso isi buah, isi keju, baso tulang rusuk, baso ayam, baso tuna, dan masih banyak yang lainnya. Baso adalah kuliner yang disukai mulai dari berbagai macam lapisan masyarakat. Hal tersebut yang membuat cepatnya perkembangan baso.

Baso yang perlu untuk dicoba adalah Baso Moncrot, di daerah Jakarta Selatan Jl. Tebet Raya No. 72, menjual baso unik, Bakso moncrot sebenarnya adalah tomat yang diisi baso, Menikmati bakso moncrot harus menggunakan tekhnik khusus. Makan dahulu bagian yang ada dagingnya, karena jika Anda langsung makan di bagian buahnya, maka bisa dipastikan air tomat akan langsung moncrot ke pakaian Anda atau ke orang lain di hadapan Anda.

Penasaran dengan baso moncrot, silahkan mencoba sensasinya bila anda sedang berkunjung ke Ibu Kota Jakarta. (sumber by : jawaban.com)



Ketoprak Khas Betawi Yummy . . .

Ketoprak Khas Betawi Yummy . . .
Anda seorang pecinta kuliner,, sudahkah anda mencoba makanan khas yang satu ini ??
Ketoprak Betawi tidak asing lagi ditelinga kita makanan yang berisi potongan lontong, touge, bihun, tahu, lalu disiram dengan bumbu kacang dan dimakan dengan kerupuk ini banyak sekali penggemarnya.
Bila Anda sedang berada di Jakarta makanan ini hampir ada disetiap sudut kota Jakarta.
Dulu para penjual ketoprak menjajakan jualannya dengan menggunakan gerobak, namun sekarang tidak sedikit rumah makan dan restoran yang menyajikan menu rakyat ini.
Anda ingin mencoba lezatnya makanan ini, namun anda berada diluar ibu kota Jakarta atau dilingkungan sekitar rumah anda tidak ada yang menjual ketoprak, anda bisa mencoba memasaknya sendiri dirumah dengan resep dibawah ini. Cara Membuat Ketoprak Betawi sangat mudah sekali :

Bahan :

  • 100 gram bihun kering, seduh air mendidih, tiriskan
  • 150 gram taoge, buang akarnya, seduh air panas, tiriskan
  • 8 buah tahu ukuran 5×5 cm, goreng matang, potong dadu 1 1/2 cm
  • 100 gram kerupuk
  • kecap secukup nya
  • bawang goreng
  • seledri cincang

Bahan bumbu kacang :
  • 2siung bawang putih
  • 5buah cabai rawit
  • 1buah cabai merah
  • 50gram kacang tanah goreng
  • 1-2sdt cuka
  • 50ml air matang

Cara membuat :
  1. Susun dalam pinggan berturut-turut, bihung, tahu goreng, taoge, sebagian bawang goreng, dan seledri.
  2. Siramkan saus, taburkan sisa bawang goreng , taruh kerupuk di atas nya.
  3. Ketoprak khas betawi siap di santap. (sumber by : www.lihat.co.id)

Tomat Basmi Jerawat

Tomat Basmi Jerawat
Tomat adalah sayuaran yang sangat banyak penggemarnya, bisa dibuat campuran masakan, jus tomat, dan bisa dibuat sambal ataupun saus,  tomat sangat mudah sekali ditemukan di Indonesia, mulai dari supermarket besar hingga dipasar tradisional.

Tomat mengandung vitamin dan mineral cukup banyak, yang bermanfaat bagi kesehatan kulit. Rasanya yang asam dan segar membuat tomat selalu dicari peminatnya.

Tomat tidak hanya digunakan sebagai sayur dan buah saja, namun sekarang tomat bisa digunakan sebagai kecantikan. Aplikasi tomat pada wajah dapat memperbaiki tekstur dan warna kulit, sehingga wajah akan terlihat awet muda dan cerah.


Untuk pencegahan, Anda dapat menggunakan masker tomat 2 kali dalam seminggu, sedangkan untuk pengobatan bisa dilakukan satu kali sehari. Selain dibuat masker, perawatan wajah juga dapat dilakukan dengan tomat yang diiris tipis-tipis, kemudian di oles-oleskan pada wajah secara merata.

Namun ini hanya berlaku untuk jerawat kecil-kecil, jika jerawat yang parah dan membandel seperti jerwat batu sebaiknya konsultasi kepada dokter kulit.

Selain mengobati jerawat, tomat juga efektif dalam mengilangkan bintik hitam atau komedo hitam (blackheads), dan bekas jerawat yang kadang muncul dan menganggu penampilan kita. Ini berkat kandungan lycopene yang cukup tinggi pada tomat. lebih jauh lagi, penggunaan tomat secara teratur akan membuat kulit wajah terlihat lebih sehat karena terangkatnya sel-sel kulit mati di permukaan wajah, dan digantikan oleh sel-sel kulit baru yang sehat. (sumber by : infobuahtomat.com)

Sup Ular

Sup Ular
Ular adalah binatang reptil yang banyak ditakutkan oleh banyak masyarakat. Ular sering dianggap hewan yang sangat berbahaya dan beracun, oleh karena itu kebanyakan ular yang masuk diperkampungan penduduk langsung diburu dan diserahkan kepada perlindungan hewan terdekat.
Namun ada salah satu restoran di Hongkong yang menyajikan makanan dengan menu ular, See Wong Yan lebih terlihat seperti toko obat dibandingkan sebuah restoran, di depannya terdapat tangki berisi ular hidup. dan tempat berisi kodok yang akan dijadikan santapan ular. Semangkuk ular di restoran See Wong Yan konon bisa mengandung 3-5 ular yang berbeda, Selain daging ular, adapula beberapa bahan lain yang melengkapi sup kental dan creamy ini. Di dalamnya terdapat jamur kuping dan shiitake, juga potongan jahe yang membuat sup ini harum. Tidak hanya daging ular yang dapat dijadikan sup, namun darah ular juga banyak sekali manfaatnya bagi kesehatan kita.
Jika mengkonsumsi darah ular, akan meningkatkan libino pria. Darah ular ini dipercaya dapat membuat badan lebih fit dan dan tidak mudah lelah. Sedangkan serum ular tersebut dapat digunakan sebagai obat dari virus yang menyerang tubuh manusia, seperti malaria, demam berdarah dan rabies. Berbagai penilitian kedokteran terbaru menujunkan bahwa cukup banyak khasiat bisa ular yang dapat dimanfaatkan bagi pengobatan. Para peneliti di Inggris dan Australia menemukan bahwa bisa ular dapat mencegah serangan penyakit jantung dan stroke serta mengobati penyakit kanker.
Ternyata ular tidak hanya sebagai hewan yang berbahaya dan beracun namun ular juga dapat bermanfaat bagi kesehatan kita. (sumber by : detik.com)

Tips Mengatasi Demam Panggung

Tips Mengatasi Demam Panggung
Rasa kurang percaya diri sering menyelimuti kita disaat sedang berada dipanggung, keringat bercucuran dan hati terasa berdebar kencang, tangan dan kaki mulai kaku, hal tersebut sering dialami oleh kebanyakan orang yang tidak terbiasa berdiri diatas panggung. Terkadang kita ingin melawan itu semua namun malah semakin bertambah perasaan tegang kita. Hal tersebut disebabkan oleh kekhawatiran, ketakutan, atau fobia yang berhubungan dengan penampilan di depan penonton atau kamera.

Berikut adalah tips untuk Mengatasi Demam Panggung :

Tenangkan Diri Anda
Sementara anda menunggu giliran, atur nafas anda. Tarik nafas dalam-dalam, keluarkan lambat-lambat. Keluarkan energi yang meletup-letup dalam dada anda melalui hembusan nafas yang teratur. Tenangkan pikiran dan emosi anda.Bila perlu pejamkan mata. Kumpulkan energi itu sebaik-baiknya. Jangan biarkan mengganggu ketenangan jiwa anda.


Berfikir Positif
Jangan membayangkan hal-hal buruk akan terjadi ketika anda di panggung, tetap tenang dan berfikir semuanya akan berhasil dan sukses, rileks dan tenang. Karena fikiran mempengaruhi kerja otak kita.


Bersikap nothing to loose
Keinginan kita untuk bersikap sebaik-baiknya mendorong munculnya perasaan grogi. Secara negatif, pikiran kita biasanya terbebani oleh ketakutan untuk membuat kesalahan, kekhawatiran akan gagal, kecemasan bila melakukan kekonyolan, dan berbagai bayangan-bayangan negatif lainnya. Sebelum anda bisa menggunakan energi grogi itu secara positif, maka terlebih dahulu anda harus menetralisir emosi-emosi negatif tersebut. Bersikaplah "nothing to loose"; tak sesuatu yang patut kita takutkan. Bila toh kita gagal, maka tidak sesuatu yang harus menjadikan kita begitu kehilangan.

Berikan Humoran yang Wajar
Lenturkan kegugupan anda dengan sebuah humor yang wajar. Anda memang perlu merencanakannya dengan baik, namun jangan sampai kehilangan spontanitas. Dan, humor terbaik yang tidak akan melukai perasaan siapa pun adalah humor tentang diri anda. (sumber by : indonesialindonesia.com)

Dwi Andhika Akan Kenalkan Irma Pada Orang Tuanya

Dwi Andhika Akan Kenalkan Irma Pada Orang Tuanya
Dwi Andhika ingin Kenalkan kekasihnya Irma Dharmawangsa kepada orang tuanya puasa tahun ini, Dhika tidak ingat sejak kapan dia mulai jadian dengan Irma, Tapi, coba berpikiran seperti orang dewasa. Setahun pacaran gue memang belum kenalin Irma ke nyokap. Bulan puasa nanti rencana mau aku kenalin," papar Dika, Senin (1/7), melalui telepon.

Cowok kelahiran Bandung, 3 April 1986, yang terkenal sejak membintangi Film Me vs High Heels pada tahun 2005 ini berharap mendapatkan sebuah keajaiban ketika mengenalkan kekasihnya kepada Ibunya, Dia berharap Bulan Ramadan bisa jadi pencapaiannya, dan hubungannya dengan Irma bisa direstui sama orangtua.

Hubungan Dhika  dengan Irma memang sangat kontrofersal, Irma berusia 29 tahun dan Dhika 26 tahun, Dhika perjaka dan Irma janda, membuat mereka belum mendapatkan restu orang tua hingga sekarang.
(sumber by : centroone.com)

Bahaya Mendengkur

Bahaya Mendengkur
Anda memiliki keluarga dengan kebiasaan mendengkur, mendengkur sering dianggap masalah sepele bagi kebanyakan orang, padahal mendengkur dapat memicu penyakit yang berbahaya pada akhirnya, hal tersebut tidak boleh diremehkan. Gangguan tidur yang dalam istilah kedokteran disebut sleep apnoea itu terjadi akibat penyempitan saluran pernafasan. Dalam kondisi tertentu, gangguan ini dapat berakibat kematian.
Pakar gangguan tidur dari Rumah Sakit St George Sidney Australia, Dr. Peter Cistulli, mengatakan, penyempitan saluran pernafasan mengakibatkan suplai oksigen ke seluruh tubuh terhambat. Hal tersebut dapat berpengaruh terhadap kesehatan, mendengkur dapat memicu penyakit berbahaya seperti hipertensi, stroke, dan jantung. Yang perlu diwaspadai adalah ketika suara dengkuran terdengar semakin keras, tiba-tiba berhenti, dan disusul hentakan nafas. Kondisi itu memacu organ tubuh, terutama jantung, bekerja lebih keras untuk memasok oksigen. “Dan, saat terbangun biasanya akan merasa sakit kepala dan linglung


Mengatasi dengkuran memang tak mudah. Namun, kita bisa meminimalkan gangguan itu dengan sejumlah tips berikut:
1. Tidur miring
Posisi tidur miring akan membuat aliran udara lebih lancar. Sementara tidur telentang atau tengkurap membuat organ pernafasan tertekan dan memicu dengkuran.
2. Kurangi berat badan
Berat badan berlebih menjadi salah satu faktor penyebab seseorang mendengkur. Lipatan lemak di sekitar leher membuat aliran udara terhambat.
3. Kurangi konsumsi alkohol
Minuman keras dapat melemahkan sistem saraf di bagian rahang dan tenggorokan yang dapat memicu suara dengkuran.
4. Berhenti merokok
Racun yang terkandung dalam rokok memicu gangguan sistem pernafasan yang akhirnya memicu pola tidur mendengkur.
5. Pakai bantal tinggi
Posisi kepala lebih tinggi dari badan membuat pernafasan menjadi lebih lancar dan mencegah terjadinya dengkuran.

sekarang kita telah mengetahui masalah yang dapat timbul akibat mendengkur, cobalah anda mengurangi dan menjauhi hal-hal yang dapat membuat kita mendengkur, agar dapat terhindar dari penyakit berbahaya. (sumber by : beritaunik.net)

Ayam Goreng Korea Mantap

Ayam Goreng Korea Mantap
Anda penggemar ayam goreng ??? namun bosan dengan sajian ayam yang ada selama ini, ayam goreng yang disajikan di restoran cepat saji atau fastfood, selalu memiliki rasa yang sama, di goreng dengan tepung dan  dimakan dengan saus, anda tetap ingin menikmati ayam goreng namun dengan sensasi rasa yang berbeda, anda bisa mencoba Ayam Goreng Korea, ayam goreng ini sedang populer di negeri gingseng itu, umumnya dipakai bagian sayap ayam dan dibalut dengan saus yang pedas, membuat penikmatnya tak berhenti untuk memakannya.
Enak dimakan ketika masih hangat, anda juga bisa mencoba membuatnya sendiri dirumah tanpa harus pergi ke Korea untuk mencicipinya.

Berikut Resep Ayam Goreng Korea :
Bahan:
  • 10 buah sayap ayam
  • 1 sdt garam
  • 100 g tepung kentang
  • minyak goreng
  • Bumbu:
  • 2 sdm gula palem
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdm gochijang (sweet chilli paste)
  • 1 sdm shoyu
  • 1 sdm pir Korea, parut
  • 3 siung bawang putih, parut
  • 1 cm jahe, parut
  • 1 sdt minyak wijen
  • gochugaru (cabai bubuk Korea)
  • 1 sdm air jeruk nipis
  • 1 sdt biji wijen
Cara Membuat:
  • Potong sayap ayam menjadi dua bagian.
  • Taburi sayap ayam dengan garam hingga rata.
  • Taruh dalam wadah bertutup dan diamkan semalaman agar seluruh cairnnya kurang.
  • Bumbu:
  • Campur semua bahan menjadi satu dalam wajan.
  • Masak hingga mendidih dan agak kental.
  • Angkat lalu saring dan dinginkan.
  • Tiriskan ayam dan lap hingga benar-benar kering.
  • Lumuri sayap ayam dengan tepung kentang hingga rata.
  • Panaskan minyak banyak di atas api sedang.
  • Goreng sayap ayam hingga kering kecokelatan lalu tiriskan.
  • Selagi panas, aduk cepat dengan bumbunya hingga rata.
  • Taburi biji wijen, sajikan hangat.
Keluarga anda akan senang dengan sajian khas dari Korea ini, nafsu anak anda pun dijamin akan bertambah setelah mencoba makanan khas negeri gingseng ini. Silahkan mencobanya. (Sumber By : Detik.com)