Stocking bulu kaki lebat ini bisa membantu kita terhindar dari pelecehan seksual dan pemerkosaan.
Untuk kalian para wanita karir yang rentan akan pelecehan seksual yang marak terjadi, stocking ini bisa jadi alternatif perlindungan diri.
Stocking ini bisa membuat kaum laki-laki akan takut sebelum menggoda anda.
Pelecehan seksual menjadi momok bagi kaum hawa di manapun. Namun baru-baru ini ditemukan sebuah ide nyeleneh untuk mengurangi ketakutan tersebut. Di internet muncul sebuah foto stocking yang diklaim sebagai anti pelecehan seksual.
Para netizen terkejut karena stocking yang dimaksud adalah berupa bulu kaki yang sangat lebat di seluruh kaki. Foto itu diunggah di website berbasis di Shanghai bernama ChinaSMACK. Di sana juga disebutkan bahwa stocking anti pelecehan itu cocok untuk musim panas.
"Super seksi, stocking penuh bulu kaki anti pelecehan untuk musim panas," tulis seorang user ChinaSMACK saat mengunggah foto. "Sangat penting dimiliki para gadis untuk jalan-jalan."
Tidak jelas darimana asal stocking tersebut dan dijual dimana. Namun banyak netizen yang syok dan menentang keras keberadaan stocking berbulu lebat itu. Mereka menganggap stocking nyeleneh itu akan lebih merugikan orang yang memakainya daripada memberikan keuntungan.(WowKeren.com)
Stocking Bulu Kaki Lebat Anti Pelecehan Seksual
9 Out Of 10 Based On 10 Ratings. 9 User Reviews.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Info_Menarik
dengan judul Stocking Bulu Kaki Lebat Anti Pelecehan Seksual. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://sumber-media-rakyat.blogspot.com/2013/06/stocking-bulu-kaki-lebat-anti-pelecehan.html. Terima kasih!
Ditulis oleh:
achmadrulmaulana - Thursday, June 20, 2013
Belum ada komentar untuk "Stocking Bulu Kaki Lebat Anti Pelecehan Seksual"
Post a Comment